Florence adalah associate di ABNR yang memfokuskan praktiknya pada bidang korporasi umum, penanaman modal asing (PMA), serta merger dan akuisisi (M&A), dengan penekanan khusus pada sektor life sciences dan barang konsumsi cepat saji (fast-moving consumer goods/FMCG).
Dalam bidang korporasi umum, Florence telah membantu dalam tata kelola perusahaan dan administrasi korporasi internal, memastikan kepatuhan terhadap formalitas korporasi Indonesia melalui penyusunan dokumen terkait perubahan pengurus dan kepemilikan saham, menyiapkan persetujuan korporasi yang diperlukan, serta menelaah dan menyusun perjanjian komersial bagi perusahaan yang beroperasi di berbagai sektor, mulai dari teknologi pertahanan dan alat berat hingga manufaktur, apparel, farmasi, dan kosmetik.
Dalam bidang PMA, Florence telah mendampingi korporasi multinasional dan investor internasional dalam menavigasi kerangka regulasi penanaman modal Indonesia, termasuk penilaian struktur investasi, interpretasi pembatasan sektoral, serta penyusunan dokumentasi yang berkaitan dengan pendirian dan operasional perusahaan penanaman modal asing. Florence juga mendukung klien dalam merencanakan strategi masuk pasar dan menangani pertimbangan regulasi yang relevan untuk menjalankan usaha di Indonesia berdasarkan rezim perizinan berbasis risiko.
Dalam bidang M&A, Florence telah terlibat dalam berbagai proyek uji tuntas (due diligence) dan transaksi lintas negara dengan ruang lingkup utama pada penilaian aspek korporasi dan perizinan. Lingkup pekerjaan tersebut mencakup penelaahan dokumen pendirian, catatan tata kelola perusahaan, pengaturan komersial, serta verifikasi perizinan usaha dan persetujuan regulator guna menilai profil kepatuhan entitas target.
Sejalan dengan praktik korporasinya, Florence juga terlibat dalam penanganan aspek ketenagakerjaan, termasuk berkontribusi dalam penyusunan dan penelaahan peraturan perusahaan, kebijakan internal tempat kerja, perjanjian kerja, perjanjian pemutusan hubungan kerja, perjanjian kerahasiaan, serta dokumen ketenagakerjaan lainnya guna memastikan kesesuaian dengan peraturan ketenagakerjaan yang berlaku di Indonesia.
Florence memperoleh gelar sarjana di bidang Hukum Bisnis dan lulus sebagai wisudawan terbaik dengan predikat summa cum laude dari Universitas Pelita Harapan pada tahun 2024.

